Rotasi Kepemimpinan Kepala SMP di Banjarnegara Resmi Jalani Serah Terima Jabatan
Banjarnegara – Sebanyak 6 kepala sekolah dan 2 kepala sekolah yang menerima sk pengampuan resmi melaksanakan serah terima jabatan pada Senin (03/02/2025). Acara ini berlangsung di Aula Diponegoro Gedung C, Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga Kabupaten Banjarnegara, serta dihadiri langsung oleh Kepala Dinas, Teguh Handoko, S.Sos.
Dalam sambutannya, Kepala Dindikpora Banjarnegara menegaskan bahwa mutasi jabatan ini merupakan bagian dari penyegaran dalam sistem pendidikan di Banjarnegara. “Mutasi jabatan merupakan hal yang biasa dalam kedinasan. Kami berharap, dengan adanya rotasi ini, para kepala sekolah mampu menggali potensi yang ada di masing-masing sekolah dan meningkatkan prestasi,” ujarnya.
Selain itu, Kepala Dindikpora kab Banjarnegara juga mengingatkan pentingnya kepemimpinan yang adaptif dan inovatif dalam mengelola sekolah. Ia menekankan bahwa kepala sekolah harus mampu menciptakan lingkungan belajar yang kondusif, memotivasi guru dan siswa, serta menjalin kerja sama yang baik dengan berbagai pihak, termasuk komite sekolah dan masyarakat sekitar.
Proses serah terima jabatan dilakukan secara simbolis melalui penandatanganan berita acara serah terima antara kepala sekolah lama dan kepala sekolah baru. Acara berlangsung khidmat dengan kehadiran para pejabat terkait, kepala sekolah, dan tamu undangan. Para kepala sekolah yang baru menjabat diharapkan segera beradaptasi dengan lingkungan kerja mereka dan meneruskan program-program yang sudah berjalan dengan baik.
Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga Kabupaten Banjarnegara optimis bahwa melalui serah terima jabatan ini, akan tercipta sinergi yang lebih baik antara kepala sekolah, guru, dan siswa. Selain itu, diharapkan kepala sekolah yang baru dapat membawa ide-ide segar yang mampu meningkatkan mutu pendidikan dan kesejahteraan peserta didik.
Dengan adanya rotasi kepemimpinan ini, diharapkan setiap sekolah dapat berkembang lebih baik, menciptakan inovasi dalam pembelajaran, serta mampu menjawab tantangan pendidikan di era digital. Mutasi ini juga menjadi salah satu langkah strategis untuk meningkatkan kualitas pengelolaan sekolah dan memastikan setiap unit pendidikan memiliki pemimpin yang visioner dan berdedikasi.
#MutasiJabatan #KepalaSekolah #Banjarnegara #PendidikanBerkualitas #KemajuanSekolah